Mungkin banyak para pembaca di sini yang belum mengetahui bahwa PaDi UMKM pada saat ini juga menyediakan layanan jasa pengiriman di Indonesia. Layanan jasa pengiriman di Indonesia ini ditujukan untuk memudahkan proses pengiriman barang yang berlaku di dalam negeri. Tentu, hal itu makin memudahkan banyak pihak untuk melakukan proses jual beli, produksi dan juga distribusi, salah satunya perusahaan.
PaDi UMKM meruapakan salah satu situs jual beli online besutan pemerintah yang hadir pada tahun 2020, tepatnya di tanggal 17 Agustus 2020, bertepatan dengan peringatan HUT RI ke-75. Semangat PaDi UMKM pada itu bertujuan untuk membangkitkan ekonomi Indonesia yang sedang terpuruk akibat diterpa badai pandemi Covid-19. Hal ini sangat dimengerti karena banyaknya UMKM yang kolaps dan bangkrut pada periode awal Covid-19 masuk di Indonesia.
Sedangkan kita mengetahui bahwa 99% pengusaha di Indonesia masih masuk ke dalam kategori UMKM. Kita juga tidak dapat memungkiri bahwa UMKM merupakan salah satu dari beberapa sektor terbesar yang menyumbang ke dalam kas pemasukan negara. Oleh karenanya pemerintah Indonesia berusaha mempertahankan kontribusi UMKM dengan memberikan bantuan kepada UMKM pada saat awal datangnya pandemi Covid-19.
PaDi UMKM juga menjadi wadah yang mempertemukan BUMN dan UMKM di seluruh Indonesia. Mungkin banyak juga UMKM yang sudah berpengalaman dalam berjualan online dengan cara mendaftarkan diri mereka ke dalam marketplace ternama di seluruh Indonesia. Namun, keunikan dari PaDi UMKM tentu saja adalah menyediakan layanan B2B yang tentu saja jauh lebih spesifik ketimbang layanan B2C.
Anda mungkin sering mendengar istilah pengadaan barang, pengadaan jasa ataupun vendor yang melayani lembaga pemerintahan. Banyak dari mereka juga masih masuk ke dalam kategori UMKM yang selalu berusaha memproduksi apapun yang dibutuhkan oleh lembaga pemerintah, salah satunya adalah BUMN. Mereka menyediakan kebutuhan barang-barang BUMN dan juga layanan jasa pada BUMN, salah satunya adalah jasa pengiriman di Indonesia.
UMKM yang bergabung di PaDi UMKM pun harus sudah terdaftar di Kementerian Koperasi dan UKM secara resmi dan sudah terverifikasi dengan baik di sana. Karena dengan status yang demikian, maka dapat dipastikan bisa menjaga nama baik UMKM itu sendiri dan juga hubungan dengan BUMN. Apalagi, UMKM di sini bisa mendapatkan akses peminjaman modal yang cukup mudah.
UMKM bisa mendapatkan peminjaman modal yang cukup mudah apabila memang mengalami kurang modal pada saat proses produksi berlangsung. Proses produksi berlangsung biasanya setelah proses negosiasi antara BUMN dan UMKM dilaksanakan. Negosiasi biasanya berisikan tentang kesepakatan harga, material yang dibutuhkan ataupun jasa yang dibutuhkan, kuantiti serta jangka waktu yang dibutuhkan. UMKM bisa mengajukan peminjaman modal kepada lembaga keuangan yang memang sudah ditunjuk secara resmi oleh PaDi UMKM seperti Pegadaian dan juga Bank Himbara.
Dengan akses yang melimpah, tentu saja UMKM bisa meningkatkan produktivitas mereka, salah satunya adalah jasa pengiriman di Indonesia. Jasa pengiriman di Indonesia pada saat ini sangat membantu BUMN dalam mempercepat proses produksi, distribusi hingga proses jual beli. Oleh karena itu, jasa pengiriman di Indonesia diharapkan semakin tumbuh dan dapat semakin berperan dalam meningkatkan produktivitas dalam negeri.